Hukum Sholatnya Mustahadloh Wajibkah Di-qodlo' Setelah Sembuh ?


HASIL KAJIAN BM NUSANTARA 
(Tanya Jawab Hukum Online)

 السلام عليكم ورحمة الله وبركاته 

 DESKRIPSI:

Rosyidah (nama samaran) mempunyai kebiasaan haidl selama 9 hari tiap bulannya dan Dia juga ingat diantara haidlnya di mulai tanggal 4 atau 23. Namun setalah Dia menggunakan KB suntik, siklus haidlnya tidak normal (istihadloh). Setelah beberapa Bulan tidak haidl, kemudian Rosyidah keluar darah lagi pada :

Hari ke 1 : 12.30 WIB [Merah kuat]
Hari ke 2 : 05.30 WIB [Coklat] - 10.00 WIB [Kuning] (dicek dengan kapas)
Hari ke 3 : 13.00 WIB [Merah]
Hari ke 4 : [Kuning] (dicek dengan kapas)
Hari ke 5 : 13.00 [Coklat] -15.10 WIB [Kuning] (dicek dengan kapas)
Hari ke 6 & 7 : Tidak dicek
Hari ke 8 : 05.00 WIB [Kuning] (dicek dengan kapas)
Hari ke 9 s/d 16 : [Kuning] (dicek dengan kapas)
Hari ke 17 s/d 24 : Tidak dicek
Hari ke 25 : 13.00 s/d 15.10 WIB [Hitam kemerahan] - 19.30 WIB [Coklat]
Hari ke 26 : 07.05 s/d 11.30 WIB [Kuning] (dicek dengan kapas)
Hari ke 27 : 20.30 WIB [Kuning] (dicek dengan kapas)
Hari ke 28 : [Kuning] (dicek dengan kapas)
Hari ke 29 : [Kuning] (dicek dengan kapas)
Hari ke 30 s/d 39 : Tidak dicek
Hari ke 40 : 18.00 WIB (coklat kehitaman)
Hari ke 41 : 05.48 WIB (coklat kehitaman), 13.25 WIB (Coklat pudar)
Hari ke 42 : 05.00 WIB (coklat pudar), 13.25 WIB (kuning)
Hari ke 43 : 10.00 WIB [kuning] (dicek dengan kapas)
Hari ke 44 : 06.15 WIB [kuning] (dicek dengan kapas)
Hari ke 45 : 13.37 WIB [kuning], 17.42 [Bening] (dicek dengan kapas)
Hari ke 46 : 22.00 WIB [kuning] (dicek dengan kapas)
Hari ke 47 s/d 48 : Tidak dicek
Hari ke 49 : 21.00 WIB [merah]
Hari ke 50 : 05.09 WIB [kuning] (dicek dengan kapas), 17.00 [merah]
Hari ke 51 : 05.00 WIB [coklat] - 10.00 WIB [coklat]
Hari ke 52 : [kuning] (dicek dengan kapas)
Hari ke 53 : [Kuning] (dicek dengan kapas)
Hari ke 54 : [kuning] (dicek dengan kapas)
Hari ke 55 : [kuning] (dicek dengan kapas)
Hari ke 56 : [kuning] (dicek dengan kapas)
Hari ke 57 : [kuning] (dicek dengan kapas)
Hari ke 58 : [kuning] (dicek dengan kapas)
Hari ke 59 : [bening] (dicek dengan kapas)
Hari ke 60 : Jam 03.00 WIB [Hitam] 

Selain itu Rosyidah juga sering keputihan, bahkan terkadang warnanya kuning. Sehingga Rosyidah menganggap warna kuning setelah 15 hari keluarnya darah pertama, adalah keputihan yang berwarna kuning.

PERTANYAAN:

Apakah sholatnya Mustahadloh Wajib di-qodlo' setelah Dia sembuh?

JAWABAN:

Tidak wajib qadla', karena orang yang istihadlah adalah hukumnya sama dengan orang yang suci didalam melaksanakan shalat atau kewajiban lainnya.

REFERENSI:

إعانة الطالبين، الجزء ١ الصحفة ٧٤ 

تتمة: لم يتعرض المؤلف للاستحاضة وأحكامها بالنصوص وحاصل ذلك أن الاستحاضة هي الدم الخارج في غير أوقات الحيض والنفاس، بأن خرج قبل تسع سنين أو بعدها ونقص عن قدر يوم وليلة وبأن زاد على خمسة عشر يوما بليالها أو أتى قبل تمام أقل الطهر أو مع الطلق ولم يتصل بحيض قبله
وهي حدث دائم ، فلا تمنع شيئا مما يمتنع بالحيض من نحو صلاة ووطء ، ولو مع جريان الدم

Artinya : Peyempurna. Pengarang tidak menjelaskan istihadhah beserta hukumnya. Kesimpulannya, istihadhah adalah darah yang keluar di selain waktu haid dan nifas, seperti keluar darah sebelum umur sembilan tahun atau setelahnya tapi darahnya tidak sampai kadar sehari semalam, atau melebihi lima belas hari siang malam, atau keluar darah sebelum sempurna masa suci, atau keluar saat melahirkan yang tidak bersambung dengan haid sebelum melahirkan. Istihadhah adalah hadas yang terus-menerus, oleh karenanya tidak mencegah apa-apa yang dicegah sebab haid, seperti salat dan jimak, meski darah tetap mengalir.


والله أعلم بالصواب

 و السلام عليكم ورحمة الله وبركاته 

 PENANYA

Nama : Nurus Solihah
Alamat : Pegantenan Pamekasan Madura 
___________________________

MUSYAWWIRIN :

Member Group Telegram Tanya Jawab Hukum. 

PENASEHAT :

Habib Abdullah bin Idrus bin Agil (Tumpang Malang Jawa Timur)
Habib Abdurrahman Al-Khirid (Kota Sampang Madura)

PENGURUS :

Ketua : Ust. Suhaimi Qusyairi (Ketapang Sampang Madura)
Wakil : Ust. Zainullah Al-Faqih (Umbul Sari Jember Jawa Timur)
Sekretaris : Ust. Moh. Kholil Abdul Karim (Karas Magetan Jawa Timur)
Bendahara : Ust. Syihabuddin (Balung Jember Jawa Timur)

TIM AHLI :

Kordinator Soal : Ust. Qomaruddin (Batu Licin Kalimantan Selatan)
Deskripsi masalah : Ust. Taufik Hidayat (Pegantenan Pamekasan Madura)
Moderator : Ust. Zainullah Al-Faqih (Umbul Sari Jember Jawa Timur)
Perumus + Muharrir : Ust. Mahmulul Huda (Bangsal Jember Jawa Timur)
Editor : Hosiyanto Ilyas (Jrengik Sampang Madura)
Terjemah Ibarot : Ust. Miftahum Ulum (Sumberasih Probolinggo Jawa Timur)

LINK GROUP TANYA JAWAB HUKUM :

https://t.me/joinchat/ER-KDnY2TDI7UInw 
___________________________

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Profil Group BM Nusantara (Tanya Jawab Hukum Online)

Hukum Anak Zina Lahir 6 Bulan Setelah Akad Nikah Apakah Bernasab Pada Yang Menikai Ibunya ?

Hukum Menjima' Istri Sebelum Mandi Besar ?